Resep Ayam Rica Rica Enak Pedas

Resep ayam rica-rica. Masakan dengan ciri khas bumbu pedasnya yang sangat populer dari Manado adalah rica-rica. Masakan berbahan ayam sangat enak diolah dengan bumbu spesial ini. Cara membuat ayam rica sederhana yang sebenarnya bisa dikreasikan dengan beragam bumbu dan berbagai rempah ini bisa dikutip dalam resep yang praktis berikut ini.

Bahan dan bumbu rica rica :
  • Ayam = 1 kg, potong-potong
  • Daun jeruk = 4 lembar, iris tipis
  • Daun kemangi = 1 ikat, petik daunnya
  • Daun bawang = 3 batang, iris-iris
  • Serai = 3 batang, iris tipis
  • Tomat = 2 buah, iris dadu kecil
  • Air bersih = 300 ml
  • Minyak tumis = secukupnya
Bumbu kasar :
  • Cabai hijau besar = 8 buah
  • Cabai rawit merah = 15 buah atau sesuaikan dengan selera pedas
  • Bawang merah = 10 butir
  • Garam dan gula = secukupnya
  • Bumbu penyedap = sesuai selera
Cara membuat ayam rica rica pedas enak
Cara membuat ayam rica rica enak dan pedas :
  1. Panaskan minyak, tumis bumbu kasar hingga harum. Masukkan potongan daging ayam, masak sambil diaduk sesekali.
  2. Masukkan irisan tomat kemudian tambahkan lagi dengan irisan daun jeruk dan serai, aduk rata. Tambahkan garam, gula dan penyedap secukupnya. Masukkan air lalu aduk dan teruskan masak hingga mendidih.
  3. Terakhir masukkan daun kemangi setelah air sudah mulai menyusut. Aduk selanjutnya masak hingga sedikit berkuah, angkat dan hidangkan.