Resep sambal pete. Selain dikenal dengan aromanya yang khas, pete atau petai sekarang juga lebih dikenal dengan khasiatnya sebagai anti kenker. Apa benar demikian ya? Selain menarik untuk mencari tahu kebenarannya, tak kalah menarik pula jika kita menikmati sambal goreng pete enak dan pedas dalam resep berikut ini.
- Pete = 3 papan, kupas kulit lalu belah dua
- Air = 100 ml
- Terasi = 1 sendok makan
- Gara dan gula = secukupnya
- Minyak goreng = sekupnya untuk menumis
- Cabe merah besar = 7 buah
- Cabe merah keriting = 10 buah
- Cabe rawit merah = 6 buah
- Kemiri = 5 butir
- Bawang merah = 6 butir
- Bawang putih = 3 siung
- Panaskan minyak, tumis bumbu halus hingga harum. Masukkan pete lalu masak sambil diaduk-aduk.
- Tambahkan garam, gula dan terasi kemudian tuang air dan aduk rata. Masak sampai mengental dan matang lalu angkat dan sajikan.