Resep Cara Membuat Bolu Kukus Mekar Enak dan Mudah. Salah satu jenis kue yang sangat terkenal di Indonesia adalah kue bolu. Memang jenis kue bolu banyak variannya salah satunya adalah bolu mekar. Kenapa disebut bolu mekar karena kue ini terlihat mekar pada bagian atasnya. Tetapi jika salah dalam membuat bolu maka tidak akan mekar dan rasanya juga bantat. Bagi anda yang ingin menikmati kue ini di rumah tetapi malas membeli jangan khawatir. Karena pada artikel ini akan kami jelaskan resep bolu kukus mekar yang enak dan mudah untuk dibuat.
Bahan Bahan
Bahan Bahan
- 500 gram tepung terigu
- 4 sendok emulsifer
- 300 gram gula pasir halus
- 400 ml minuman soda tawar (jangan soda manis)
- 2 sendok teh baking powder
- 4 butir telur
- 1 sendok teh vanili
- Pewarna (sesuaikan dengan warna yang anda mau)
- Kertas roti untuk mencetak
- Margarin secukupnya
Cara membuat bolu kukus mekar
Sebenarnya resep bolu kukus mekar ini akan sempurna jika anda memberi taburan kismis atau manisan lain tetapi jika anda tidak memiliki kismis atau manisan maka dengan bahan diatas rasanya juga tetap enak. Perhatikan langkah membuat bolu kukus ini dengan seksama.
- Lelehkan margarin dalam api yang tidak terlalu besar
- Siapkan wadah untuk membuat adonan
- Masukkan tepung terigu kedalam wadah
- Tambahkan emulsifer, baking podwer, gula, vanili, dan garam
- Aduk secara manual semua bahan dalam wadah agar tercamur dengan baik
- Masukkan telur dan mixer semua bahan hingga terlihat lembek
- Tambahkan margarin yang sudah anda lelehkan kedalam adonan dan mixer sampai benar benar rata
- Jika adonan terlihat masih kurang lembek maka tambahkan soda yang telah anda siapkan
- Dalam memasukkan soda akan lebih baik jika bertahap
- Apabila adonan sudah terlihat mengembang maka bagi adonan menjadi 2 wadah
- Tiap wadah diberi warna yang berbeda (pemilihan warna bebas sesuai selera)
- Masukkan adonan kedalam cetakan bolu, setiap cetakan bolu tersebut diberi 2 adonan warna agar nantinya menarik jika dilihat
- Siapkan alat kukus dengan api besar
- Kukus bolu tersebut selama 20 menit
- Jika bolu matang maka akan tercium bau wangi
- Apabila sudah matang tunggu hingga dingin agar tekstur bolu terlihat bagus
baca: resep bolu kukus yang lembut dan sederhana
Sangat mudah bukan untuk cara membuat bolu kukus yang mekar. Apabila anda akan membuatnya di rumah maka juga tidak banyak bahan yang anda butuhkan. Kue bolu ini akan sangat nikmat jika di makan di sore hari bersama segelas teh. Semoga artikel resep bolu kukus mekar ini bermanfaat untuk anda.
Deskripsi: resep bolu kukus mekar yang baik dan benar pastinya akan menghasilkan bolu yang mekar dan tidak bantat. Cara membuat bolu kukus yang mekar itu sangat mudah seperti penjelasan diatas.
Deskripsi: resep bolu kukus mekar yang baik dan benar pastinya akan menghasilkan bolu yang mekar dan tidak bantat. Cara membuat bolu kukus yang mekar itu sangat mudah seperti penjelasan diatas.